PEMELIHARAAN KESEHATAN PADA IBU
1. KEHAMILAN
Pengetahuan tenatang kehamilan sangat penting bagi semua wanita karena wanita akan mengalami dan menjalani kehamilan itu sendiri.Perlunya pendidikan tentang pengetahuan ini memberikan sebuah arti yang begitu besar untuk para wanita di pedesaan terutama.Dalam hal ini kader kesehatan masyarakat dilatih untuk memberikan perawatan bagi wanita hamil atau membantu kelahiran dan berapa diantaranya yang tidak.Tawarkan diri anda untuk memberikan informasi dan pengetahuan anda kepada mereka sehingga dengan bekerja sama dengan mereka anda dapat membantu masyarakat untuk meningkatkan higiene dan kesehatan masyarakat,terutama sekali adalah kesehatan ibu dan anak.
Yang perlu disampaikan ialah :
a) Menjelaskan kepada seorang wanita bagaimana ia menjadi hamil dan bagaimana bayi berkembang dalam tubuhnya.
b) Menjelaskan kepada ibu-ibu faktor-faktor resiko yang dapat membuat kehamilan berbahaya bagi ibu dan bayi.
c) Memeriksa jika seorang wanita hamil atau tidak.Mengidentifikasi wanita hamil yang perlu melakukannya.
d) Mengenali problem-problem serius dalam kehamila dan memulai perawatan; membahas dengan keluarganya mengapa wanita tersebut harus pergi ke Pusat Kesehatan Masyarakat atau rumah sakit untuk perawatan dan membantu keluarga tersebut untuk melakukan persiapan kepergiannya.
e) Membahas dengan keluarganya apa yang dapat dilakukan untuk melindungi dan meningkatkan kesehatan wanita tadi dan bayinya yang belum lahir.
f) Membahas dengan para pengurus masyarakat dan kelompok lain serta para tokoh lainnya tentang kebutuhan-kebutuhan dan problem-problem wanita hamil dan membantu mereka dalam memutuskan tindakan masyarakat untuk melindungi dan meningkatkan kesehatan wanita hamil.
g) Menghimpun informasi tentang wanita hamil dalam masyarakat tersebut,dan menggunakan informasi ini dalam pekerjaan anda.
A. Faktor Resiko Dalam Kehamilan
Yaitu sesuatu yang meningkatkan bahaya terhadap kesehatan.Ada faktor-faktor resiko tertentu dalam kehamilan.Beberapa diantaranya dapat membuat kehamilan lebih berbahaya dibandingkan biasanya terhadap ibu dan bayi.Berilah saran-saran kepada para wanita tentang bahaya-bahaya sebelum mereka hamil.
1) Usia ibu kurang dari 17 tahun
2) Ibu sudah mempunyai anak lebih dari 5
3) Anak yang terakhir lahir dalam waktu kurang dari 2 tahun yang lalu
4) Ibu mengalami perdarahan berat saat melahirkan anak yang terakhir
5) Anak terakhir lahir mati atau mati segera setelah lahir
6) Anak terakhir lahir amat kecil atau kurang dari 2,5 kg
7) Ibu pada kelahiran sebelumnya melahirkan anak kembar
8) Kelahiran anak terakhir prosesnya amat sulit
9) Tinggi ibu kurang dari 145cm
10) Bila berat badan ibu kurang dari 45kg atau lebih besar dari 80kg
11) Bila badan ibu nampak pucat dan lemah
12) Ibu menderita penyakit tuberkulosis (TBC),malaria,kencing manis,penyakit jantung,penyakit ginjal,atau pernah mengalami operasi perut.
B. Membantu wanita hamil dalam menangani:
-Wanita dalam kehamilan awal
-cara memastikan seorang wanita hamil
-Bila haid terakhir kurang dari 3 bulan yang lalu
-Bagaimana mengatakan bila bayi akan lahir
-Periksalah faktor-faktor yang ada
-Imunisasi terhadap tetanus
-Muntah-muntah diawal kehamilan
-Kaki bengkak
-Sakit kepala
-Demam
-Kepucatan dan kecapean
C. Mengenali Problem-Problem serius dan memulai pengobatan
-Keadaan umum
-Perdarahan dari kelamin selama kehamilan
-Perdarahan sebelum bayi mulai bergerak dalam kandungan
-Perdarahan dari alat kelamin setelah bayi mulai bergerak dalam kandungan
-Wanita hamil dengan perut terasa sakit
-Bila kehamilan melebihi 8 bulan
-Bila kehamilan kurang dari 8 bulan
-Bila rasa sakit dialami sepanjang waktu
-Wanita hamil dengan kaki,tangan,dan wajah bengkak
-Wanita hamil yang mengalami gangguan kesadaran
D. Apa yang dapat dilakukan keluarga untuk meningkatkan kesehatan wanita hamil dan mencegah dari sakit
-Ibu hamil jangan melakukan pekerjaan yang berat-berat
-Mengkonsumsi makanan,sayuran yang sehat dan bergizi
- Ibu hamil harus banyak beristirahat
E. Tindakan Masyarakat untuk menjaga Kesehatan wanita hamil
-Memberikan pelayanan klinik kesehatan ibu dan anak
-Imunisasi
2. MASALAH KESEHATAN WANITA
a) Gumpalan-gumpalan dalam payudara
Wanita yang baru melahirkan dan menyusukan anaknya,tentu akan meraba adanya gumpalan dalam payudara,dan salah satu atau kedua payudara itu mungkin terasa sakit.Jika wanita merasakan adanya gumpalan-gumpalan dalam payudaranya pada saat yang lain,maka ia harus pergi kepusat bkesehatan masyarakat atau rumah sakit secepat mungkin untuk mengunjungi dokter.
b) Nyeri dan tidak nyaman selama haid
Wanita sehat umur 13-45 tahun mengeluarkan darah selama 4-7 hari setiap bulan.Pola haid wanita sedikit berbeda,beberapa wanita mengeluh rasa sakit,tak menyenangkan,dan rasa “berat” pada waktu haid.Untuk mengurangi rasa sakit:
-isilah sebuah botol dengan air hangat dan tutup rapat,letakkan botol diatas bagian yang sakit.
-Jika wanita tersebut tidak melakukan pekerjaan jasmani yang berat,mintalah ia untuk melakukan olahraga lebih banyak.
-Minumlah 2 aspirin untuk meringankan rasa sakit
-Kurangilah makanan dalam garam
c) Jika haid tidak datang
-sebelum umur 16 tahun
Sarankan agar wanita muda tadi untuk makan lebih banyak termasuk sayur-sayuran hijau.Dan berilah ia tablet besi sulfat
-setelah umur 16 tahun
Mintalah keluarganya untuk membawanya kerumah sakit agar diperiksa dokter.
d) Periode bulanan berhenti
Wanita itu mungkin hamil.Kehamilan merupakan alasan paling lazim untuk haid yang berhenti pada wanita anatara umur 15 dan 40tahun.Wanita lebih dari umur 45tahun akan berangsur-angsur berhenti memproduksi sel telur dan kemudian ibu itu tidak dapat melahirkan bayi lagi.Ini adalah hal yang normal.
e) Haid yang tidak teratur
-Pada wanita antara umur 40 dan 45tahun haidnya terkadang tidak datang atau malahan lebih dari satu kali dalam sebulan.Wanita tersebut juga merasa sangat panas terlebih pada wajahnya,sampaikan hal ini adalah hal yang normal(masa menopos) dan akan terus berlangsung selama 2-3tahun,namun akan berhenti secara berangsur-angsur.
DAFTAR PUSTAKA
1. Heru S, Adi, dr. 1995.Kader Kesehatan Masyarakat. EGC: Jakarta
2. Departemen Kesehatan Republik Indonesia1983. PEMBANGUNAN KESEHATAN MASYARAKAT DESA (PKMD) BUKU BACAAN BAGI PROMOTOR KESEHATAN DESA (PROKESA), Jakarta.
3. Departemen Kesehatan Republik Indonesia 1990. Buku PEGANGAN KADER DALAM PEMBERANTASAN PENYAKIT KUSTA, Derokterat Jendral Pemberantasan Penyakit Menular dan Kesehatan Lindungan Pemukiman, Jakarta.
4. Kerjasama Departemen Kesehatan RI-UNICEF-Bina Swadaya 1988.LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PKMD PERKOTAAN : PEDOMAN KADER PEMBANGUNAN KESEHATAN MASYARAKAT PERKOTAAN, Jilid 2, PT.Penebar Swadaya : Jakarta.
Lucky Club - Live The Best Casino Site 2021
BalasHapusLucky Club is the official site of The Lucky Club, a well-known luckyclub UK casino, with over 2,600 online slots, over 100 table games, a new live casino and a